Santri Baru Semangat Baru

Hujan deras yang mengguyur Batam sedari pagi tidak mengurungkan Wali Santri untuk mengantarkan Ananda ke Ponpes Ulul Ilmi Cendekia. Selasa, 11 Juli 2023 menjadi moment penting penyambutan Santri Baru dan awal Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2023/2024.

Ada sejumlah 39 Santri Baru Banat dan Banin yang akan menempuh pendidikan kepondokan dan juga Kurikulum Nasional di Ponpes UIC. 

Acara dimulai dengan sambutan dari Pimpinan Pondok, Dr.Muh.Bakir, LC., M.A. Sambutan berisi penguatan kepada Wali santri agar kuat meninggalkan dan mengamanahkan santri di pondok UIC. Acara dilanjutkan dengan pembacaan ikrar santri serta penandatanganan ikrar santri yang diwakili oleh santri kelas 7 berserta walinya dan santri kelas 10 beserta walinya.

Sambutan selanjutnya disampaikan oleh Ketua Yayasan H. Hardi Selamat Hood, P.hd. "Ditinggalkan anak memang sedih, tapi lebih sedih lagi jika anak tidak sanggup ditinggalkan." Selama 2 bulan ini, Santri Baru memang tidak boleh berinteraksi dengan orang tua mereka untuk beradaptasi dengan lingkungan dan aturan pondok.

Dengan masuknya Santri Baru ini, semoga semangat baru menyelimuti UIC. Semangat baru untuk selalu menjadi lebih baik.


Kontributor Foto : Admin UIC
Kontributor Berita : Yenni Indriyani Syahrudin, ST