Pelantikan Komite SMPS Ulul Ilmi Cendekia Membawa Harapan Baru untuk Pendidikan

Sabtu, 12 Agustus 2023 - Suasana gembira dan penuh harap terasa di lingkungan SMPS Ulul Ilmi Cendekia saat pelantikan Komite Tahun Ajaran 2023-2024 berlangsung. Acara yang dilaksanakan dengan penuh khidmat ini telah menegaskan komitmen sekolah dalam mengembangkan pendidikan yang berkualitas, unggul, dan berakhlak mulia.

Pemilihan Komite dilakukan melalui proses votting demokrasi yang diselenggarakan di bawah pengawasan Kepala Sekolah, Ustadzah Leny Susanti, S.TP. Pendekatan ini mendorong partisipasi aktif dari seluruh elemen komunitas sekolah dalam menentukan perwakilan yang akan memimpin dan membantu menyelenggarakan berbagai program pendidikan di masa yang akan datang.

Dalam acara yang juga dihadiri oleh Komite Tahun Ajaran sebelumnya, Ibu Ade, pemilihan berlangsung dengan lancar dan hasilnya pun diumumkan secara resmi. Terpilihlah tiga individu yang akan memimpin komite inti, yaitu Ibu Yuniarti, ST sebagai Ketua, Bapak Doni sebagai bendahara, dan Bapak Muhammad Erfan sebagai sekretaris.

Dalam sambutannya, Ibu Yuniarti, ST yang kini menjabat sebagai Ketua Komite, menyampaikan harapannya untuk masa jabatan ini. Pertama, ia berkomitmen untuk meningkatkan sarana prasarana di lingkungan pondok, serta meningkatkan kompetensi sumber daya manusia, dengan tujuan menghasilkan generasi yang unggul, berakhlak mulia, dan mampu bersaing di tingkat global. Ia juga berharap komite sekolah dapat berkolaborasi lebih erat dengan pihak sekolah guna mendukung Program Pondok UIC dalam mencerdaskan santri dengan semangat gotong royong.

Bapak Muhammad Erfan, yang kini menjabat sebagai Sekretaris Komite, turut menyatakan harapannya. Ia berharap pondok pesantren UIC ini dapat terus melahirkan generasi yang unggul, berakhlak mulia, dan memberikan manfaat bagi agama dan bangsa. Semua harapan ini diletakkan dalam tangan Allah Subhawata'ala, dan ia berdoa agar kelancaran dan kemudahan senantiasa mengiringi perjalanan sekolah dan komite ini.

Dengan semangat baru dari pengurus komite yang baru, SMPS Ulul Ilmi Cendekia berjalan menuju masa depan yang lebih cerah dan penuh prestasi. Semoga upaya mereka dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan kedisiplinan para santri dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, agama, dan bangsa. Dalam doa bersama, semoga Allah Subhawata'ala memberkahi perjalanan mereka. Amin Ya Rabbal Alamin.


Kontributor Foto : Fitriani Lubis, S.Pd
Kontributor Berita : Fitriani Lubis, S.Pd