Nisaiyyah yang dilaksanakan pada Jum'at 31 Mei 2024 di Aula lt 2 Asrama Sanggit, asrama santri banat Pondok Pesantren Ulul Ilmi Cendekia mengangkat judul "Enam Perkara Kunci Ilmu."

Ustadzah Mega Sari, S.Ag mengupas isi Kitab Ta'lim Muta'alim tentang apa yang diwasiat oleh oleh Imam Syafi'i. Bahwasannya kita tidak akan mendapatkan ilmu kecuali dengan 6 perkara.

1. Kecerdasan
2. Kesungguhan
3. Kesabaran
4. Biaya
5. Bimbingan guru
6. Waktu yang lama

Enam perkara ini harus dipahami oleh santri agar Allah SWT berikan ilmu yang berkah kepada mereka.


Kontributor Foto : Mega Sari
Kontributor Berita : Yenni Indri